Kebijakan Kontroversial Trump Membuat Pasar Saham Lesu



( 2017-01-31 05:06:00 )

Bursa saham Wall Street di Amerika Serikat (AS) ditutup turun pada perdagangan Senin akibat adanya sentimen negatif dari kebijakan kontroversial Presiden AS Donald Trump tentang imigrasi

Kebijakan Trump untuk menghentikan sementara kunjungan turis dari 7 negara yang mayoritas penduduknya muslim itu membuat khawatri para analis. Pasalnya, kebijakan tersebut dinilai kontroversial dan berisiko membuat rencana pemangkasan pajak dan kebijakan lainnya akan tertunda.

"Adapun peluang, kebijakan yang dinantikan oleh semua orang akan membutuhkan waktu lebih lama," kata Analis, Art Hogan, dilansir dari AFP, Selasa (31/1/2017).

Indeks Dow Jones turun 0,6% ke 19.971,13, atau kembali di bawah 20.000. Indeks S&P 500 turun 0,6% ke 2.280,90 pada perdagangan Senin (30/1/2017). Sementara itu indeks Nasdaq turun 0,8% ke 5.613,71.

Kebijakan imigrasi Trump menimbulkan protes yang meluas di AS. Kritikan keras untuk Trump juga dilancarkan oleh perusahaan-perusahaan besar seperti Apple, Goldman Sachs, dan Nike dan juga oleh beberapa selebriti di AS.

Saham perusahaan penerbangan turun tajam, misalnya seperti American Airlines dan Delta Airlines yang sahamnya turun 4%. Saham United Continental juga turun 3,6%.