Kondisi Ekonomi Jepang Menghambat Pergerakan Yen



( 2016-09-14 09:01:32 )

Untuk perdagangan pekan ini, kondisi ekonomi Jepang yang dominan lebih lemah ternyata memberikan tekanan bagi kecepatan pergerakan yen itu sendiri. Pada awal pekan, yen sempat rebound kuat oleh redupnya harapan kenaikan Fed rate merespon pernyataan dovish Lael Brainard, akan tetapi pada esok harinya mengalami profit taking diakhir perdagangan oleh suramnya fundamental yen.

Untuk menyelamatkan ekonomi Jepang, baik pemerintah dan bank sentral tidak memiliki amunisi kuat lagi selain suku bunga yang rendah sehingga perdagangan safe haven sekalipun tidak bisa mengangkat yen. Pergerakan kurs yen pada sesi Asia melemah terhadap dollar AS, USD/JPY yang dibuka lebih rendah pada 102.57 di awal perdagangan (waktu 00.00 GMT) meningkat 51 pips dan nilai pair bergulir pada level 103,07.

Untuk pergerakan pair hingga akhir perdagangan sesi malam berpotensi akan menguat kembali, sehingga para analis memperkirakan pair USD/JPY selanjutnya dapat naik ke kisaran 103,44 - 104,32. Namun jika pair sampai kisaran tersebut ataupun tidak dan terjadi koreksi, maka pair dapat turun ke kisaran 101,92.