Wall Street Membaik Ditopang Saham Energi dan Keuangan



( 2016-08-04 11:48:46 )

Wall Street berakhir naik tipis pada perdagangan kemarin waktu setempat, Rabu (3/8) setelah kenaikan tajam harga minyak mendorong saham energi. Sementara saham keuangan tercatat mencetak hasil lebih baik usai rilis data ketenagakerjaan.

Dilansir Reuters, Kamis (4/8/2016) Dow Jones industrial average mengalami kenaikan sebesar 0,23% atau setara dengan 41,23 poin ke level 18.355, sedangkan indeks S & P 500 mendapatkan tambahan 6,75 poin atau 0,31% ke level 2.163,78. Di sisi lain komposit Nasdaq juga menanjak naik 22.01 poin atau 0,43% ke level 5.159,74.

Sekitar 6,67 miliar saham berpindah pada perdagangan pasar saham AS kemarin, kondisi ini meningkat dibandingkan dengan rata-rata harian 6,6 miliar dari 20 sesi. Beberapa saham energi terlihat membaik seiring lonjakan harga minyak lebih dari 3% untuk menetap di posisi USD40,83 per barel.

Indeks S & P energi memimpin perbaikan dengan tambahan 1,8% untuk mencetak kinerja terbaik dari 10 sektor S & P. Fokus setelahnya adalah agar dapat menjaga di level USD40, maka pasar akan baik-baik saja. Tapi jika tidak mampu membuatnya bertahan, maka akan ada tekanan kepada pasar secara keseluruhan, ucap Kepala Investasi Solaris Group Tim Ghriskey.

Saat ini permintaan terbilang bagus, tapi tidak terlalu hebat di tengah kekhawatiran tentang minyak dan kelebihan pasokan, sambungnya.

Data ketenagakerjaan menunjukkan sektor Swasta membuka lapangan kerja sebesar 179,000 pada Juli dan ini melampaui perkiraan sebelumnya di kisaran level 170,000. Kondisi ini menjadi sentimen positif buat pasar keuangan. Sedangkan saham kesehatan berakhir lebih rendah terbebani oleh penurunan sebesar 2,7% saham Biogen (BIIB. O).